Puluhan Ribu Masyarakat Hadir

Wakil Ketua DPRD Tertegun Saksikan Acara Kaltim Bershalawat

Berita Utama DPRD Politik
Muhammad Samsun, Wakil Ketua DPRD Kaltim menghadiri acara Kaltim Bershalawat X di Gelora Kadrie Oening Sempaja, Samarinda, Sabtu (22/10/2022) malam. (foto : Exclusive)
Muhammad Samsun, Wakil Ketua DPRD Kaltim menghadiri acara Kaltim Bershalawat X di Gelora Kadrie Oening Sempaja, Samarinda, Sabtu (22/10/2022) malam. (foto : Exclusive)

HUKUMKriminal.net, SAMARINDA : Muhammad Samsun, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim menghadiri acara Kaltim Bershalawat X di Gelora Kadrie Oening Sempaja, Samarinda, Sabtu (22/10/2022) malam.

Kegiatan Kaltim Bershalawat X besutan Bankaltimtara dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-57 bank kebanggaan masyarakat Kaltim tersebut, menghadirkan penceramah Habib Muhammad Bin Muhdor Al Atthos dan Qori KH Machmud Syarkani.

Puluhan ribu masyarakat menghadiri acara tersebut, terlihat memenuhi lapangan dan tribun membuat Muhammad Samsun mengaku tertegun menyaksikannya.

“Malam ini, saya sangat tertegun melihat kegiatan Kaltim bershalawat ini. Dengan antusias masyarakat Kaltim yang diperkirakan puluhan ribu orang dan berasal dari berbagai daerah di Kaltim ini, sudah sangat luar biasa. Artinya masyarakat kita juga turut mendoakan yang terbaik untuk daerah kita,” kata Samsun.

Baca Juga :

Samsun yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kutai Kartanegara tersebut menuturkan, perayaan ulang tahun ini dengan Bershalawat bisa dijadikan sebagai langkah untuk menambah energi baru, untuk mendukung pemerintah dan semua pihak dalam pemulihan ekonomi nasional.

Politisi PDI Perjuangan inipun mendoakan semoga Bankaltimtara semakin sukses, dan jadi kebanggaan masyarakat Kaltim.

“Saya ucapkan selamat ulang tahun yang Ke-57 tahun untuk Bankaltimtara, semoga semakin sukses dan menjadi kebanggaan juga harapan Rakyat Kaltim.” tandas Samsun. (HUKUMKriminal.net)

Penulis : Lukman/Adv.DPRD Kaltim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *