“Outstanding Leadership in Advancing Justice and Integrity”

Jaksa Agung ST Burhanuddin Raih Penghargaan CNN Indonesia Awards 2025

Berita Utama Daerah Nasional
Jaksa Agung ST Burhanuddin terima penghargaan “Outstanding Leadership in Advancing Justice and Integrity” pada CNN Indonesia Awards 2025 yang diserahkan Chairman CT Corp Chairul Tanjung. (foto: Exclusive)
Jaksa Agung ST Burhanuddin terima penghargaan “Outstanding Leadership in Advancing Justice and Integrity” pada CNN Indonesia Awards 2025 yang diserahkan Chairman CT Corp Chairul Tanjung. (foto: Exclusive)

HUKUMKriminal.Net, JAKARTA: Jaksa Agung ST Burhanuddin menerima penghargaan “Outstanding Leadership in Advancing Justice and Integrity” pada CNN Indonesia Awards 2025 bertajuk Kolaborasi & Harmoni Menggapai Asta Cita Untuk Negeri, di The Ritz Carlton Mega Kuningan, Jakarta, Jum’at (31/10/2025).

Jaksa Agung dalam Siaran Pers Nomor: PR – 916/074/K.3/Kph.3/10/2025 yang diterima HUKUMKriminal.Net melalui Kapuspenkum Kejaksaan Agung Anang Supriatna menjelaskan, penghargaan tersebut diserahkan langsung Chairman CT Corp Chairul Tanjung atas apresiasi kepemimpinan Jaksa Agung ST Burhanuddin, yang dinilai berhasil mengawal Asta Cita dengan penegakan hukum yang profesional, humanis, dan berintegritas.

CNN Indonesia menilai Kejaksaan Agung telah menghadirkan hukum yang berkeadilan, substantif dan tidak tebang pilih. Selain itu, Jaksa Agung ST Burhanuddin juga telah memperkuat pemberantasan korupsi secara masif sebagai landasan menuju pemerintahan yang bersih. Komitmen tersebut menegaskan peran Kejaksaan Agung sebagai pilar utama dalam memajukan hukum dan integritas nasional.

Baca Juga:

Melalui siaran pers ini, Jaksa Agung mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh CNN Indonesia, sekaligus menyampaikan komitmennya untuk terus menegakkan hukum secara humanis dan berlandaskan hati nurani, serta komitmen pemberantasan korupsi tanpa pandang bulu.

“Terima kasih atas penghargaan yang diberikan, sesungguhnya ini adalah keberhasilan bagi Insan Adhyaksa di seluruh Indonesia. Tentunya penghargaan ini adalah hadiah bagi seluruh Jaksa di Indonesia atas capaian positif, kinerja dan dedikasi kalian,” ungkap Jaksa Agung.

Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh nasional penerima penghargaan (award) dari CNN Indonesia Awards 2025 yaitu Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Dalam Negeri Jenderal Pol (Purn) M. Tito Karnavian, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti, Kepala Kepolisan Republik Indonesia Listyo Sigit Prabowo, hingga Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sultan Baktiar Najamudin dan Ketua Komisi I DPR RI Utut Ardianto. (HUKUMKrimianal.Net)

Sumber: Siaran Pers

Editor: Lukman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *