DISERAHKAN KETUA PERSIT KCK KORCAB REM 091 PD VI/MLW
Peduli Korban Kebakaran, Persit Berikan Bantuan
![](https://www.hukumkriminal.net/wp-content/uploads/2018/07/ny-Irham-Waroihan.jpg2_-300x225.jpg)
HUKUMKriminal.Net, SAMARINDA : Ny Irham Waroihan, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 091 PD VI Mulawarman dan pengurus, mengunjungi dan memberikan bantuan kepada korban bencana kebakaran di pemukiman padat penduduk Jalan RE Martadinata, Gang Villa Taruna, Kelurahan Jawa, Samarinda Ulu, tepat di belakang kantor Bank Tabungan Negara (BTN) Samarinda, Senin (30/7/2018).
Bantuan yang diserahkan berupa peralatan rumah tangga, Sembako dan pakaian serta tali asih yang diserahkan langsung oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 091 PD VI Mulawarman diberikan kepada PNS Supriady Korsik Ajenrem 091/ASN.
Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 091 PD VI Mulawarman mengatakan, bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 091 PD VI Mulawarman atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita.
Dalam kesempatan itu, Ketua Persit menyampaikan kepada PNS Supriady yang merupakan korban kebakaran rumah agar tetap bersabar, sebab musibah itu merupakan ujian dari Tuhan yang harus diterima dengan ikhlas untuk mempertebal keimanan.
“Semoga bermanfaat bantuan ini, jangan dilihat dari harganya tapi lihatlah dari ketulusan dan keikhlasan kami,” ujarnya.
Sementara itu PNS Supriady sebagai penerima bantuan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Persit beserta pengurus yang telah memberikan bantuan.
“Bantuan ini sangat berarti dan benar-benar dibutuhkan,” ujarnya.
Musibah kebakaran terjadi di seputaran Jalan RE Martadinata, RT 01 dan RT 40 Gang Villa Taruna, Kelurahan Jawa, Samarinda Ulu, tepat di belakang kantor Bank Tabungan Negara (BTN) Samarinda, Minggu (29/7/2018) dini hari. Sebanyak 21 rumah tunggal dan 2 bangsal 7 pintu hangus terbakar. (HK.net)
Penulis : P091
Editor : Lukman