Tembus Peringkat 10 Besar di Sentul
Lomba Komando Warrior, 2 Tim Brigif 24/BC Kodam VI/Mlw Raih Prestasi
HUKUMKriminal.Net, JAKARTA : Kontingen Brigade Infanteri 24/Bulungan Cakti Dam VI/Mulawarman berhasil masuk urutan 10 besar dalam Lomba Komando Warrior III TA 2019 di Taman Budaya Sentul Jakarta, Sabtu (27/4/2019).
Dalam lomba ini Brigif 24/BC mengirimkan 2 tim. Tim 1 terdiri atas Pratu Feriyanto, Prada Chandra Sitompul, Prada Ahmad Barakti dan Prada Wabil Yonizin berhasil menduduki peringkat 4.
Sedangkan untuk tim 2 yang terdiri atas Praka M Agus, Pratu Febri, Prada Ahmad Rizky dan Prada Yunar berhasil meraih peringkat 8 besar.
Lomba Komando Warrior 2019 yang pertama kali dilaksanakan dalam rangka merayakan HUT Kopassus ini diikuti 18 tim yaitu, antara lain Kostrad 4 Tim, Brigif 4/DR 1 Tim, Brigif 24/BC 2 Tim, Paskhas 2 Tim, Brimob 1 tim, Marinir 2 Tim, Atlit PON dari DKI Jakarta 1 Tim dan 5 Tim lainnya dari Sipil.
“Prestasi menembus 10 besar yaitu peringkat 4 dan 8 ini, merupakan buah dari pelaksanaan latihan yang selalu dijalankan secara rutin di satuan kami, sebagai bagian dari membina fisik prajurit satuan yang bertugas di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia tepatnya di Kalimantan Utara,” kata Danyonif 614/RP Mayor Andi Sindrang selaku Koordinator Tim.
Sebelum pelaksanaan perlombaan pada 25- 26 April, tim yang ikut berlomba mempersiapkan diri di Cijantung mulai 22-24 April.
“Untuk menyesuaikan kondisi cuaca dan temperatur yang memang berbeda dengan di Bulungan home, satuan kami sekaligus untuk memaksimalkan fisik, taktik maupun strategi,” imbuh Andi.
Danbrigif 24/Bulungan Cakti Kolonel Inf Willybrodus Yos Rohadi menambahkan bahwa, tujuan utama lomba ini dilaksanakan untuk meningkatkan sinergitas antara Kopassus TNI AD dengan masyarakat, melalui olahraga yang didesain Kopassus dengan tantangan berupa rintangan dan variasi medan, namun tetap aman dan menyenangkan.
“Kompetisi lomba ini menyediakan tantangan halang rintang yang dipadukan dengan cross fit di sepanjang rute, seluruhnya menggunakan properti Komando Pasukan Khusus,” jelas Kolonel Inf Willybrodus Yos Rohadi.
Menurutnya, hasil pencapaian 10 besar lomba yang diraih kontingen Brigif 24/BC Komando Wariorr III TA 2019 merupakan prestasi yang membanggakan, dan menunjukkan performa terbaik sebagai perwakilan satuan dari Kodam VI/Mulawarman.
“Semoga di tahun mendatang dapat mencapai hasil lebih baik lagi,” tandasnya. (HK.net)
Editor : Lukman
Sumber : Pendam VI/Mlw.