Letkol Czi Widya : Kami Sudah Mempersiapkan 2 Truk
Korem 091/ASN Melalui Kodim 0904/Tng Kirim Bantuan ke Kalsel

HUKUMKriminal.net, SAMARINDA : Kabupaten Tanah Laut termasuk wilayah yang cukup parah terdampak banjir di Kalimantan Selatan (Kalsel) beberapa hari belakangan. 2 Kecamatannya yakni Kurau dan Bumi Makmur bak hilang ditenggelamkan banjir setinggi 2 meter karena hujan dan pasang air laut (rob) itu.
Tak hanya permukiman, banjir kali ini juga memutus dua jembatan vital yang jadi akses warga setempat. 2 jembatan itu di jalan nasional penghubung Kelurahan Angsau dan Kelurahan Pabahanan menuju Kota Pelaihari, Ibukota Kabupaten, serta Jembatan penghubung Kecamatan Kurau dan Takisung, Kalsel.
Putusnya Jembatan di Takisung ini membuat 2 Desa terisolir sehingga tim SAR gabungan berupaya segera menyelamatkan warga untuk dievakuasi.
Dengan adanya musibah tersebut Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) yakni Kodim 0904/Tanah Grogot (Tng), Kecamatan Tanah Grogot, Kabupaten Paser, mengirimkan bantuan berupa Sembako, makanan siap saji dan pakaian yang layak, Senin (18/1/2021).
Dandim 0904/Tng Letkol Czi Widya Wijanarko menuturkan, terkait bencana banjir di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan, Korem 091/ASN kirim paket Sembako melalui Kodim 0904/Tng.
“Sudah terkumpul berbagai bahan pokok makanan serta pakaian siap pakai bagi warga Kalsel yang terkena bencana alam banjir, kami sudah mempersiapkan 2 truk bahan pangan dan sandang bagi para korban banjir di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kecamatan Barabai, tepatnya di Desa Mandingin,” ujar Dandim 0904/Tng.
Letkol Czi Widya Wijanarko menyampaikan, Kodim 0904/Tng menjadi perwakilan Korem 091/ASN dalam pendistribusian bantuan kepada Korban Banjir di Kalsel.
Baca juga : Curi Gelang Emas, Ikbal Dihukum Penjara 2 Tahun 6 Bulan
Danrem 091/ASN Brigjen Cahyo Suryo Putro didampingi Kapenrem 091/ASN Mayor Arh Azrul Aziz berpesan, agar perwakilan seluruh jajaran Korem 091/ASN mengirimkan bantuan melalui Kodim 0904/Tng, dikarenakan jarak dan waktu yang relatif dekat.
Dandim 0904/Tng juga menyampaikan, bantuan yang siap kirim adalah pakaian bekas siap pakai, Mie Instan, Biskuit, Pampers untuk Balita, Beras, Susu Kaleng, Mminuman ringan serta obat-obatan.
“Besok pagi kami akan kirim menggunakan truk dengan pengawalan anggota Kodim 0904/Tng Pukul 06:00 Wita,” tandasnya. (HK.net)
Sumber : Penrem 091/ASN
Editor : Lukman